Gambar lukisan pensil korek gas
Baiklah para pemirsa blog jari mahal, kali ini akan saya bagikan lagi sebuah Gambar lukisan korek gas dengan menggunkan pensil, pensil disini saya menggunakan pensil 2b agar hasilnya lumayan halus dan mudah di atur, dan berikut adalah hasil karya lukisanku menggambar korek gas menggunakan pensil:jika anda ingin juga bisa menggambar benda-benda seperti korek gas di atas maka mudah saja, demikianlah langkah-langkahnya:
Cara menggambar korek gas dengan pensil
1. Pertama, silahkan anda persiapkan terlebih dahulu alat-alat menggambarnya yaitu:- Pensil 2b, yang satu pensil di runcing dan pensil yang kedua dibuat tumpul sebagai penghalus motif warna gelap dan terangnya nanti
- Buku gambar, jika tidak punya buku gambar bisa anda gunakan kertas-kertas yang tidak terpakai, seperti saya yaitu menggunakan kertas bekas dari bungkus rokok.
- Korek asli, sebagai objek yang akan di gambar
- Penghapus
- Ketelitian
3. tepatkkan korek gas tepat di depan anda.
4. pahami dan teliti, lokasi mana yang butuh di beri motif gelap, dan mana yang butuh di beri motif terang, jadi sebaiknya anda meletakkan korek tersebut pada lokasi yang terdapat sinar agar terlihat bayang-banyangnya, karena bayangan dari korek gas tadi nantinya juga akan kita gambar agar terlihat motif 3d dan nyata.
Silahkan anda kreasikan menggunakan imajinasi anda sendiri, bila perlu anda persiapkan juga tissu sebagai penghalus warna motif gelap dan terangnya nanti, semoga berhasil. salam jarimahal.
No comments:
Post a Comment